niat sholat sunnah –

0

hamba niat sholat sunnah – 2007/05/27 01:14 assalamualaikum wr.wb,

semoga habib sekeluarga selalu dalam lindungan Allah SWT serta
diberikan kemudahan2 dalam menegakkan panji Rasulullah SAW. amiin

akhir2 ini ana sering menggabungkan sholat sunnah wudhu, tahyat
masjid, dan qobliyahnya. menurut habib apakah hal ini sah2 aja?
atau alangkah baiknya dilakukan sendiri2 sholat2 sunnah tsb
apabila ada waktu cukup?

sebelumnya ana ucapkan syukron katsir atas kesediaan habibana dlm
menjawab pertanyaan2 dari ana.

jazzakumullah khairan katsiran.

wassalaualaikum wr.wb,

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

ventura1982 Re:niat sholat sunnah – 2007/05/27 21:10 Wa^alaikumussalaam
warahmatullahi wabarakaatuh…

Akhi ana mau berbagi mengenai pertanyaan akhi, insya Alloh Habib
akan menjelaskan lebih luas dan akan mengoreksinya apabila yang
ana tuliskan ini salah.

Niat sholat sunnah bila digabungkan itu tetap sah sholatnya,
biasanya ini dilakukan bila waktunya tidak memungkinkan, jadi
kalau kita shalatnya dipisah² antara sholat wudhu, tahiyyatul
masjid dan qobliyahnya dikhawatirkan kita telat untuk berjamaah
atau membuat menunggu jamaah yang lain untuk segera melaksanakan
sholat.

jikalau waktunya memungkinkan ya sah² juga sih sholatnya,nggak
ada masalah, tapi bila sudah bisa mendapat 3 pahala dalam 1
sholat buat apa kita memisah²kannya.

Wallohu ^alam

Wassalam
Hartono – Mangga Besar XIII

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:niat sholat sunnah – 2007/05/28 04:48 Alaikumsalam
warahmatullah wabarakatuh,

Rahmat dan keridhoan Nya swt semoga selalu terlimpah pada hari
hari anda,

saudaraku yg kumuliakan,
hal itu boleh dilakukan, dan saran saya anda tetap menjalankan hal
itu dan waktu luang dapat anda gunakan tuk mengaji, atau ibadah
lainnya.

demikian saudaraku yg kumuliakan,

wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=4368

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments