umum – 2009/02/01 15:45

0

Forum Majelis Rasulullah

Hafid umum – 2009/02/01 15:45 assalamualaikum habib ana minta penjelasan
beberapa pertanyaan
yang pertama tentang gurban dan hukum ulang tahun,

1. saat ini banyak masyarakat yang berkurban dengana cara
berpatungan contohnya bapak dengan anak membeli sapi dengan cara
berpatungan dan ada juga beberapa orang mengumpulkan uang untuk
dibelikan sapi dengan niat gurban hukumnya bagaimana habib karena
mereka berpendapat kalo korban sapi pahalanya bisa dibagi
2. ada seorang berkorban tapi dia masih meminta sebagian dari
danging tersebut apakah itu termasuk berkorban.
3.bagaimana hukumnya orang tua yang mengadakan ulang tahun untuk
anaknya.

Mohon penjelasan dari habib beserta hadisnya, semoga habib
senantiasa diberikan kesehatan oleh Allah swt agar dapat
membimbing umat yang banyak melakukan kekeliruan dan kami
senantiasa berdoa agar sakit habib cepat diberikan kesembuhan oleh
Allah swt Amin.

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

adminII Re:umum – 2009/02/07 05:39 Alaikumussalam wr wb

Berikut jawaban Habibana yang sudah ada di forum :

1. saat ini banyak masyarakat yang berkurban dengana cara
berpatungan contohnya bapak dengan anak membeli sapi dengan cara
berpatungan dan ada juga beberapa orang mengumpulkan uang untuk
dibelikan sapi dengan niat gurban hukumnya bagaimana habib karena
mereka berpendapat kalo korban sapi pahalanya bisa dibagi

Alaikumsalam warahmatullah wabarakaatuh

Ruwayat Aisyah ra :
Rasul saw menyembelih seekor domba seraya berkata : “Bismillah,
Allahumma Taqabbal min Muhammad wa Aal Muhammad wa Ummat
Muhammad”, (Dengan Nama Allah, Wahai Allah Terimalah korban ini
dari Muhammad dan Keluarga Muhammad dan Ummat Muhammad)
* Shahih Muslim hadits no.1967.

jelas hadits ini menunjukkan bahwa Rasul saw menyembelih atas nama
seluruh keluarganya dan Ummatnya.., inipun dalil bahwa mengirim
pahala kepada orang lain akan sampai walau orang itu tak
mengetahuinya.

hadits yg anda sebutkan memang menjadi suatu pendapat bahwa
menyembelih hewan korban itu tak boleh lebih niatnya kecuali dari
tujuh orang saja, demikian pendapat sebagian ulama syafi^iyah,
demikian pula tercantum dalam Syarh Baijuri.

namun adapula hadits diatas yg menyebutkan bahwa itu sah bahkan
untuk seluruh Ummat Muhammad saw.. bahkan mereka kesemuanya yg
belum lahir hingga akhir zaman kelak.

Berikut Linknya :
Itemid=&func=view&catid=8&id=10323#10323

2. ada seorang berkorban tapi dia masih meminta sebagian dari
danging tersebut apakah itu termasuk berkorban.

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda dg kesejahteraan,

saudaraku yg kumuliakan,
1. hal itu tidak dilarang dalam syariah dan boleh saja.

Berikut Linknya :
Itemid=&func=view&catid=8&id=18916#18916

Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Cahaya kebahagiaan semoga selalu menerangi hari hari anda dalam
keridhoan Nya,

daging kurban itu boleh diberikan pada siapa saja, fuqara masakin,
keluarga, tetangga, atau siapa saja, tdk disyaratkan hanya kepada
kelompok tertentu, dan boleh pula dimakan oleh yg mengorbankannya
dan siapa saja, demikian Imam Ibn Hajar menjelaskan dari hadits
marfu^ dan dijelaskan pada kitabnya Fathul Baari Al Masyhur Juz 3
hal 557.

demikian saudaraku yg kumuliakan

wallahu a^lam

Berikut Linknya :
Itemid=&func=view&catid=8&id=2132#2132

3.bagaimana hukumnya orang tua yang mengadakan ulang tahun untuk
anaknya

mengenai perayaan ulang tahun boleh boleh saja bahkan mendapat
pahala bila ditujukan untuk tasyakkuran atas dipanjangkan Nya usia
kita. sekaligus silaturahmi dan menjamu tamu.

yg membuatnya menjadi haram adalah dg masuknya penginkaran2
syariah pada acara itu, seperti mabuk2an dlsb

wallahu a^lam

Berikut Linknya :
Itemid=&func=view&catid=9&id=1110#1110

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=20864

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments