rakawijaya Sholat Isyraq – 2010/10/05 17:30 Assalamu alaikum Warahmatullahi
Wabarakatuh
Allahummashalli ala sayyidina Muhammad wa ala alihi wa sahbihi
wasallam
Semoga Allah senantiasa melimpahkan Nikmat Kesehatan, Keutamaan
dan Kemulyaan untuk habib, afwan ya Habib Ijinkan ana
memperkenalkan diri nama ana Supriyanto bin Sukarno Ya Habibana
dan ana ada pertanyaan dan Permintaan semoga Habib dapat
mengabulkannya :
1. Bagaimana Tata Cara Pelaksanaan Sholat isyraq, surat apa yang
harus dibaca dan doa apa yang harus dibaca setelah selesai sholat
tersebut ?
2. Hamba mohon dapat di ijazahkan sanad keguruan agar dapat
tersambung sanad hamba kepada rasulullah melalui habibana.
3. Dan Hamba mohon dapat Diijazahkan Bacaan Salawat, Ratib
Al-Atthas, Al-haddad dan Surat Yaasin, Al-Waqiah serta Surat
Al-Mulk, karena dalam setahun belakangan ini InSya Allah ana rutin
membacanya.
Terima Kasih atas Kemurahan Hati Habibana.
↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓
munzir Re:Sholat Isyraq – 2010/10/06 15:56 Alaikumsalam warahmatullah
wabarakatuh,
kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda,
Saudaraku yg kumuliakan,
terimakasih atas doanya, sungguh tiada hadiah lebih agung dari
doa, Rasul saw bersabda : Tiadalah seorang muslim berdoa untuk
saudara muslimnya kecuali malaikat berkata : amin dan bagimu
seperti doamu pada saudaramu (Shahih Muslim)
1, shalat isyraq dilakukan pd pagi hari, mulai waktunya adalah
jika untuk di indonesia adalah 1.45 menit setelah adzan subuh.
sebagian ulama mengatakan shalat isyraq adalah shalat dhuha, namun
sebagian mengatakan shalat dhuha berbeda dg shalat isyraq
mengenai jumlahnya boleh 2 rakaat boleh 4 rakat sebagian pendapat
boleh 8 rakaat, namun yg mengatakan 8 rakaat adalah yg berpendapat
bahwa shalat isyraq sama dg shalat dhuha.
shalat isyraq dilakukan 4 rakaat dg satu tahiyat dan satu salam,
atau 4 rakaat dg dua tahiyat dan dua salam, disunnahkan pada
rakaat pertama membaca addhuha dan al al insyirah, dan rakaat
ketiga dan keempat adalah alkafirun dan al ikhlas, riwayat lain
adalah surat assyams dan allail, lalu rakaat ketiga dan keempat
surat addhuha dan al al insyirah.
namun bagi yg melakukannya 4 rakaat dg 1 tahiyat dan 1 salam maka
hanya membaca surat pd rakaat 1 dan 2, sedangkan rakaat lainnya
hanya fatihah saja.
2. saya Iazahkan pada anda sanad keguruan saya kepada anda, yg
bersambung sanadnya kepada Guru Mulia kita, hingga Rasulullah saw,
ia adalah bagai rantai emas terkuat yg tak bisa diputus dunia dan
akhirat, jika bergerak satu mata rantai maka bergerak seluruh mata
rantai hingga ujungnya, yaitu Rasulullah saw, semoga Allah swt
selalu menguatkan kita dalam keluhuran dunia dan akhirat bersama
guru guru kita hingga Rasul saw.
3. saya ijazahkan seluruh ratib dan seluruh dzikir salafusshalih,
semua doa Rijaalussanad dan semua doa dan dzikir dari seluruh para
wali dan shalihin, munajat dan dzikir para Ahlusshiddiqiyyatul
Kubra, kepada anda, Ijazah sempurna yg saya terima dari Guru Mulia
kita Al Allamah Al Musnid Alhabib Umar bin hafidh yg sanadnya
muttashil (bersambung) pada segenap para ulama, muhaddits, para
wali dan shalihin. Ijazah ini mencakup seluruh surat dalam Alqur
an, wirid, dzikir, amalan sunnah, dan doa Nabi Muhammad saw dan
doa para Nabi dan Doa seluruh Ummat Muhammad saw, dan seluruh
Hamba Allah yg shalih. semoga anda selalu dalam kemuliaan Dzikir
dan Cahya Munajat mereka. Amiin
Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,
semoga sukses dg segala cita cita,
Wallahu a^lam
Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah
Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓
sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=25881