MOHON BIMBINGAN – 2011/09/23

0

MUHAMMADLOVERS MOHON BIMBINGAN – 2011/09/23 17:22 assalamualaikum wr, wb

semoga ayahanda habib munzir beserta keluarga dan jamaah
majelis rosulullah saw
selalu dalam kebahagian didalam naungan rahmatnya Allah
swt,…

ayahanda hamba mohon bimbingannya…

hamba sekarang ini sering mendapat bisikan jahat yang mengarah
kepada kekufuran
rasanya di hati ini seperti ada suara yang berkata yang tidak2
tentang Allah swt,dan setelah itu seolah-olah bisikan itu
berkata “kalimat itu darimu” tiba -tiba muncul begitu saja,
dan sya sangat berusaha semampunya untuk menolak dan tidak
mengiyakan bisikan tersebut sya berusaha menghindar dan
mengejek bisakan tersebut,apakah hamba telah berdosa ??? dan
bagaimana status sya?
hamba tau cobaan ini datang dari Allah swt karena jika Allah
tidak mengijinkan maka tidak akan terjadi, dan hamba hanya
mahluk dan Allah adalah tuannya hamba berpasrah diri kepada
Allah swt jika dengan amal ibadah hamba yang penuh cacat Allah
swt masing ingin menjerumuskan hamba ke nerakanya ,hnya
mengharapkan belas kasihan dar

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:MOHON BIMBINGAN – 2011/09/23 23:26 Alaikumsalam warahmatullah
wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan dan kucintai,
tinggalkan bisikan itu, jangan dipedulikan, dimisalkan seperti ada
orang yg bicara meracau didekat anda, hal terbaik bukan menjawab
ucapannya yg aneh aneh atau mendengarkannya, tapi meninggalkannya.

tinggalkan pemikiran dan bisikan itu dg kesibukan lain, misalnya
ia datang, maka anda berpaling menyibukkan diri dg menelpon teman,
membaca buku, atau apa saja yg membuat anda terhindar darinya,
lama kelamaan ia akan semakin jauh dan sangat jarang kunjung,
walau mungkin sesekali datang, namun anda sudah tahu obatnya,
katakan pada hati anda : “Hm,, si gila datang lagi..” lalu anda
mengalihkan perhatian pada kesibukan lainnya.

pernah terjadi seorang ulama besar, ia dikenal karena kedalaman
ilmu syariahnya, ia bisa mengeluarkan dari Alqur^an sebanyak
seribu dalil bahwa Allah swt itu ada, maka orang takjub padanya,
suatu ia berjalan dikerubuti murid muridnya yg menyingkirkan orang
orang yg menghalangi jalannya,

seorang ibu ibu tua lanjut usia sedang menyapu di jalan, ternyata
ia seorang Arif billah yg tak dikenal, maka ketika ia disuruh
menyingkir untuk memberi jalan, maka ibu itu berkata : siapa yg
akan lewat?,
maka orang orang berkata : ini imam fulan..!, ia ulama besar, yg
bisa menyebutkan 1000 dalil dari Alqur^an tentang Allah itu Maha
Ada..!

maka ibu lanjut usia itu berkata : bolehkah aku bertemu dan
bertanya padanya?,

kebetulan imam itu melihatnya dan mendengarnya dan berkata :
silahkan ibu mau bertanya apa, jika saya tahu insya Allah saya
jawab.

ibu itu berkata : engkaukah yg bisa menyebutkan seribu dalil dari
Alqur^an bahwa Allah itu Maha ada?

imam itu menjawab : betul ibu..

maka ibu ibu lanjut usia itu meneruskan menyapu jalan dan berkata
: apakah Allah Maha Ada itu butuh dalil..?

maka imam itu jatuh dari kudanya dan menangis…, runtuh seluruh
ilmunya dengan 1 kalimat,
memang benar, Allah Maha ada tanpa perlu dalil.., ada dalil atau
tidak, Allah tetap Maha Ada.

demikianlah samudera ilmu.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,
semoga sukses dg segala cita cita,

Wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

MUHAMMADLOVERS Re:MOHON BIMBINGAN – 2011/09/24 00:02 assalamualaikum wr wb

terima kasih ayahanda atas bimbingannya,

cuma masih ada yang hamba mau tanyakan? bisikan itu datang
kerana kotornya hati kita,dosa ataukah dari bisikan syetan?

dan jika ketika shalat dlam membaca surat lalu membayangkan
tulisan arabnya jadi seolah kita seperti membaca al qur^an
apakah termasuk khusyu?

terima kasih
wassalamualaikum

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:MOHON BIMBINGAN – 2011/09/24 15:30 Alaikumsalam warahmatullah
wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda,

Saudaraku yg kumuliakan,
bisa dari hal hal itu saudaraku, ringkasnya hal itu muncul dari
sepinya hati dari banyak mengingat Allah swt

sebagaimana firman Nya swt : “Ketahuilah dg mengingat Allah akan
tenanglah hati”

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,
semoga sukses dg segala cita cita,

Wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=26698