LEMAHNYA ZIKIR – 2008/10/20

0

Forum Majelis Rasulullah

Yudika LEMAHNYA ZIKIR – 2008/10/20 17:34 Assalamualaikum Wr. Wb.

Habib Munzir yang saya hormati dan dimuliakan oleh Allah, Puji dan
Syukur saya Panjatkan kepada Allah dimana saya telah mengamalkan
Zikir Yaa Allah 200x sebelum Azan Subuh dan Subahanallahi
Wabihamdih 100x dalam keadaan suci sesuai yang Habib telah
Ijazahkan kepada saya.

Saya ada pertanyaan sedikit kepada Habib, saya mendengar dari
teman-teman bahwa apabila kita menyeberangi laut dari tempat kita
mengamalkan suatu zikir, misal posisi kita mengamalkan di Jakarta
kemudian kita pergi ke Makassar, maka amalan atau ilmu kita akan
punah atau tidak ampuh lagi pada saat tiba di Makassar.

Mohon penjelasan Habib mengenai hal tsb di atas.

Salam

Ruby Yudika

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:LEMAHNYA ZIKIR – 2008/10/21 05:01 Alaikumsalam warahmatullah
wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda dg kesejahteraan,

saudaraku yg kumuliakan,
hal itu barangkali ilmu sihir, tidak mampu menyeberang lautan
karena dipatahkan oleh para Jin dan syaitan jahat dilautan, namun
bukan dzikir, karena dzikir adalah menyambung ruh dengan kekuatan
Allah swt, dan Allah swt adalah penguasa di segenap alam, dan
Allah menguasakan para hamba Nya yg shalih disegenap alam gaib,

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita
cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

Wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

Yudika Re:LEMAHNYA ZIKIR – 2008/10/23 04:08 Assalamualaikum Wr.Wb,

Habib Munzir yang dimuliakan oleh Allah, Mengenai Zikir Yaa Allah
200x dan Subahannallahi Wabihamdih 100x, mohon penjelasan apakah
sudah cukup bagi saya dan ada manfaatnya bagi karir dan pekerjaan
saya di kantor Zikir tsb.

Saya sekarang bekerja sebagai sales dari salah satu perusahaan dan
sudah bekerja sekitar 14 tahun, tapi karir masih gak maju-maju
nich mengingat saya terganjal terus oleh salah satu Boss selama
bertahun-tahun.

Mohon doa Habib untuk kemajuan karir dan pekerajaan saya disamping
saya mengamalkan Zikir tsb di atas.

Makasih

salam

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:LEMAHNYA ZIKIR – 2008/10/23 11:56 Alaikumsalam warahmatullah
wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda dg kesejahteraan,

saudaraku yg kumuliakan,
dzikir subhanallahi wabihamdih yg anda amalkan akan menuntun anda
pada kemudahan hidup dan keberkahan, teruslah asyik memuji dan
menyucikan nama Allah, maka Allah akan membuat kehidupan kita
indah, suci dan terpuji.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita
cita, semoga dalam kebahagiaan selalu,

Wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=18973

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments