sholat – 2007/07/11 07:26

0
122

alie sholat – 2007/07/11 07:26 Assalamu^alaikum Wr. Wb.
Semoga Habib dan keluarga selalu dalam lindungan dan rohmat Alloh
SWT.
Habib saya ingin menanyakan beberapa hal :
1.Bagaimana hukumnya sholat jika pada setiap akan sujud menarik
atau menahan rambutnya agar bagian kepala tidak terhalang tempat
sujud.
2.Bagaimana caranya agar sholat kita bisa khusyu^

Mohon ma^af bila ada terdapat kesalahan dalam penyusunan kalimat.
Syukron
Wassalamu^alaikum Wr. Wb.

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:sholat – 2007/07/13 07:26 Alaikumsalam warahmatullah
wabaraktuh,

Kebahagiaan dan Kesejukan rohani semoga selalu menghiasi hari hari
anda,

Saudaraku yg kumuliakan,
hal itu wajib dilakukan bila rambut menutupi seluruh dahi, namun
saudaraku, bila sebagian kecil saja dari dahi sudah menyentuh
tempat sujud maka cukup, saya kira setebal tebalnya rambut yg
menjurai di dahi, bila ia sujud maka mestilah ada sebagian kecil
kulit dahi yg terkena tempat sujud, maka itu sudah sah, tak perlu
menyingkapkan rambut lagi, namun sunnahnya mengenakan seluruh dahi
dan memakai tutup kepala saat shalat agar tak sehelai rambutpun
menghalangi dahi dari sujud, namun itu sunnah, bila sebagian kecil
saja kulit dahi menyentuh tempat sujud maka sujudnya sah.

Shalat khusyu adalah dengan menafikan seluruh nama, seluruh
kejadian, seluruh kesusahan, seluruh kenikmatan, seluruh aktifitas
kita dalam shalat.. tinggallah Allah Yang Maha Agung dan Abadi yg
menguasai seluruh alam jiwa, maka itulah khusyu.

Usaha kita untuk mencapai khusyu adalah pahala khusyu walaupun
belum mencapai khusyu,

demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,

wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=5399

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments