Shalat Hadiah dan beberapa soal mengenai Fiqih

0
271

 

Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/05/23 17:17Assalammualaikum Wr.Wb.

Limpahan rahmat dan barokah semoga dilimpahkan untuk Habib dan keluarga. Habib izinkan ane (Sarbini) yang awam ini bertanya

Bib, ane pernah mendengar tentang "Shalat Hadiah" yang katanya shalat itu bisa dihadiahkan untuk org2 yang telah meninggal dunia yang Ingin ane tanyakan adalah

1. Apakah Benar Shalat Hadiah itu ada dan Kegunaannya selain untuk orang yang 
telah meninggal bisa untuk apa saja ? 
2. Kalau Memang ada, Kapankah Waktu yang terbaik untuk menjalankan Shalat 
Hadiah itu ?
3. Berapa Rakaat jumlah Shalat Hadiah, dan Niatnya Gimana Bib?

Bib sekalian seperti saudara2 kita dlm forum ini, ane juga mohon Habib berkenan menijazahkan untuk ane Shalawat dan Zikir2 berikut ini :
Shalawat Fatih & Shalawat "ALLAHUMMA SHALLI ALA SAYYIDINA MUHAMMAD WA ALIHI WA SHAHBIHI WASALLIM"
Zikir2 Kalimat "Subhanallahi Wabihamdi, Laa ilaha illallah & Subhanallahi Walhamdulillahi Walaa ilaha illallah Allahu Akbar". 

Bib ane juga mau minta doanya, dari Habib untuk ane dan Keluarga yang ane bina ini, agar semua permasalahan2 dan kesulitan2 yang kami alami hingga saat ini dapat segera terselesaikan/diangkat oleh Allah SWT & ane juga minta doanya dari Habib agar ane dapat pekerjaan baru yang lebih baik lagi, karena ane sekarang bekerja dibidang yang sama seperti saudari kita (sasaharun) yang menanyakan tentang SMS Premium itu Bib.

Demikian pertanyaan ane, mohon maaf dan terimakasih untuk jawabannya, semoga dapat menjadi Ilmu yang bermanfaat buat ane. Semoga Habib selalu mendapatkan perlindungan dari Allah SWT.
Amiiiin.

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/05/24 05:51alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Rahmat dan Anugerah Nya swt semoga selalu menerangi pada hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
shalat hadiah tak teriwayatkan dalam hadits shahih, namun sebagian ulama mengatakan hal itu boleh saja sebagaimana semua ibadah boleh dihadiahkan pada yg wafat, mengenai waktunya maka tak ada batasan waktu dalam hal ini, demikian pula jumlah rakaatnya.

shalat hadiah maksudnya adalah melakukan shalat yg pahalanya dihadiahkan pada orang lain

saya ijazahkan dengan ijazah sempurna seluruh dzikir salafusshalih, shalawat dan semua doa Rijaalussanad dan semua doa dan dzikir dari seluruh para wali dan shalihin, munajat dan dzikir para Ahlusshiddiqiyyatul Kubra kepada anda, Ijazah sempurna yg saya terima dari Guru Mulia kita AL Hafidh Al Musnid Alhabib Umar bin hafidh yg sanadnya muttashil pada segenap para ulama, muhaddits, para wali dan shalihin. Ijazah ini mencakup seluruh surat dalam Alqur’an, wirid, dzikir dan doa Nabi Muhammad saw dan doa para Nabi dan Doa seluruh Ummat Muhammad saw, dan seluruh Hamba Allah yg shalih. semoga anda selalu dalam kemuliaan Dzikir dan Cahya Munajat mereka. Amiin

semoga Allah swt memperindah keadaan anda pada seindah indah keadaan, dan mengabulkan semua doa dan harapan anda, 

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/05/25 17:42Assalammualaikum Wr.Wb.

Bib terima kasih atas penjelasan dari Habib, ijazah dan doa yang Habaib berikan ke ane,
tapi bib sebelum nya ane ini laki-laki bib, dan ane login kesini pake nama anak ane bib,

Bib ane ada pertanyaan lagi nih bib, hukumnya kalau kita sedang sholat lalu menguap itu gimana bib? apakah ane harus menngulang atau membatalkan sholat ane atau terus melanjutkan sholatnya bib

Terima Kasih atas jawabannya bib

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/05/26 02:45alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Rahmat dan Anugerah Nya swt semoga selalu menerangi pada hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
menguap tidak membatalkan shalat..

duh maafkan saya, sebab ada juga milis disini yg bernama syifa, dari kaum nisa. 

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/05/28 16:20Assalamualaikum Wr. Wb.

Maafin ane bib yang selalu nanya terus ke habib.
pertanyaan ane :

1. Doa Qunut Hukumnya apa?
2. Apakah Sholat Shubuh Kita Batal Kalo Tidak melaksanakan Doa Qunut itu?

Terima kasih atas penjelasannya bib

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/05/29 15:34alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Rahmat dan Anugerah Nya swt semoga selalu menerangi hari hari anda dengan kebahagiaan 

saudaraku yg kumuliakan,
Qunut hukumnya sunnah muakkadah, jika tak dilakukan maka tidak batal shalatnya, jika tak sengaja meninggalkan Qunut subuh maka boleh sujud sahwi, dan jika tidak sujud sahwi pun tidak batalnya shalatnya, demikian dalam madzhab syafii

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/01 18:42Assalammualaikum Wr.Wb.

Bib terima kasih atas penjelasan dari Habib, Bib ane ada pertanyaan lagi nih bib, ane pernah ikut perkumpulan yang tujuannya sebenarnya bagus, yaitu untuk mendekatkan kita kepada Allah, dan ane juga di Ijazahkan kalimat Laa Ilaha Ilallah, tapi ane ragu dengan guru ane itu bib, karena dia pernah ane dan temen ane liat guru ane itu tidak melakukan sholat, akhirnya ane bertanya kepada dia, dan dia menjawab apakah sholat itu dia harus memberitahu orang, dengan jawaban itu masih bisa menerima bib, tapi jawaban dia yang kedua ini bib yang gak bisa ane terima, karena dia bilang bahwa kita boleh melaksanakan sholat itu kapan saja dan waktu sholat itu yang membuat kan manusia bukannya Allah, karena sepengetahuan ane tentang waktu sholat itu kalau gak salah & ane pernah lihat ada didalam Al-Quran tapi ane lupa surat apa. Sekarang ini ane sudah lama sih bib tidak pernah lagi ikut perkumpulan itu, kaena hati kecil ane tidak menerima bib,

Dengan penjelasan diatas itu ane mohon penjelasan dari habib :
1. Apakah penjelasan Guru ane yang diatas itu benar ?
2. dan Apakah tindakan yang ane lakukan sekarang ini benar?

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/02 13:39alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kedermawanan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dengan kesejahteraan 

saudaraku yg kumuliakan,
waktu shalat dijelaskan pada hadits Rasul saw riwayat shahih Bukhari, dan Allah swt telah berfirman : "Tiadalah Nabi itu berucap dari hawa nafsunya, namun merupakan wahyu yg diwahyukan Allah" (Annajm 3-4).

jika anda bisa menasehatinya, walau dengan surat, agar ia berguru dan memperdalam syariahnya lagi pada para ulama

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/06 05:27Assalammualaikum Wr.Wb.

Bib terima kasih atas penjelasan dari Habib,mengenai perkumpulan yang sudah ane tinggalin ini, sekarang ane mau tanya lagi bib, ane punya VCD yang salah satunya tentang Gusdur bib, di VCD itu ane melihat Gusdur itu di babtis oleh berbagai pendeta waktu acara natal bersama umat kristiani sewaktu Gusdur menjadi presiden, untuk waktunya ane lupa bib, yang ane mau tanyakan ke habib setelah ane melihat VCD itu :
1. Apakah hal itu merupakan toleransi karena ia menjabat sebagai presiden ?
2. Apakah hal itu dibenarkan dalam Agama kita (Islam)?
3. Kalau tidak dibenarkan gimana status gusdur sekarang ini bib setelah ia di babtis?
Dan ane juga pernah mendengar di Stasiun Radio tempat ane bekerja ada acara Kongkow Bareng Gusdur" disitu ane denger kadang-kadang Gusdur langsung mencaci maki, apakah itu presiden sekarang atau ulama-ulama lainnya, padahal ane tau bib, bahwa mencaci maki sesama muslim itu tidak dibenarkan.
4. Apakah tindakan yang dilakukan gusdur dengan mencaci maki itu bener ?

terima kasih atas penjelasan dari habib atas pertanyaan ane ini

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/06 05:38alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kedermawanan Nya swt semoga selalu menaungi hari hari anda dengan kesejahteraan 

saudaraku yg kumuliakan,
tidak ada bukti dengan dua saksi muslim mengenai kebenaran vcd itu, dan sebagian orang menentang kebenarannya, walhasil saudaraku, beliau itu banyak melakukan penyelewengan, dan itu sudah dimaklumi oleh hampir semua orang, hendaknya kita menahan diri dari membicarakan aibnya, sikap kita adalah menjaga aib saudara kita selama mereka muslimin, mereka masih saudara kita.

sebagaimana riwayat shahih Bukhari ketika Rasul saw mendengar para sahabatnya mencaci seseorang dengan sebutan munafik, lalu Rasul saw bersabda : Bukankah ia mengucap Laa ilaha illallah dengan sungguh sungguh?, maka para sahabat menjawab : Allah dan Rasul lebih tahu akan hal itu, namun kami melihat ucapannya dan tingkahnya sesuai dg orang munafik, maka Rasul saw menjawab : Allah sudah mengharamkan api neraka bagi orang yg mengucap Laa ilaha illallah dengan ikhlas. (Shahih Bukhari).

dalam riwayat ini jelaslah bahwa kita dilarang untuk memvonis dengan tajam pada saudara saudara kita muslimin,

tugas kita adalah menasehatinya, dengan ucapan, atau harta, atau usaha, yg bisa membuatnya berubah, jika tidak maka kita doakan baginya hidayah, dan menahan diri dari mencacinya.

sayapun tentunya gerah saudaraku dg beberapa perbuatan saudara saudara kita tentang penghinaan atas Alqur;an dll, namun kita tahan dirilah, demi memakmurkan sunnah Nabi kita saw.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/06 14:45Assalamualaikum Wr. Wb.

Maafin ane yang awam ini terus bertanya ke habib, Pertanyaan ane tentang mimpi ane sendiri bib, ceritanya sewaktu ane melakukan sholat tasbih, dilanjutkan Sholat Tahajud, Sholat Witir & Zikir sembari menunggu waktu adzan shubuh datang dan mungkin karena waktu menunggu adzan shubuh itu masih lama, tanpa sadar akhirnya ane ketiduran bib dan masih diatas sejadah, dalam mimpi itu ane berada dalam sebuah masjid lalu ane masuk ke ruang wudhu untuk mengambil air wudhu tiba2 pintu ruang wudhu itu tertutup sendiri disertai adanya cahaya dan ada suara seperti anak kecil yang menegur ane dengan teguran "Sebenarnya kamu itu mau apa". Spontan ane bangun dan sekujur badan ane langsung merinding. begitulah ceritanya bib. Yang ingin ane tanyakan 

1. Maksud/arti dari mimpi yang ane peroleh itu apa bib ?

Memang mimpi itu ane alami sudah lama sekitar kurang lebih 5 bulan yang lalu bib, tetapi ane belum mendapat keterangan yang pasti tentang mimpi ane itu.
Mohon penjelasan dari habibana tentang mimpi ane tersebut bib.

Terima kasih atas penjelasan dari habib atas mimpi ane itu bib

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/08 16:27alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kebahagiaan dan kesejukan hati semoga selalu menaungi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
mimpi itu semacam pemberitahuan saja pada anda bahwa ditempat wudhu di masjid manapun ada terdapat jin jin islam yg juga berada disekitar masjid dan tempat wudhu, namun mimpi itu tak membawa mudharrat apa apa pada anda.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/08 17:27Assalamualaikum Wr. Wb.

Terima Kasih bib, atas penjelasannya habib, atas mimpi ane ini, bib ane mau tanya semalam di tempat mertua ane daerah sunter ada pemilihan ketua masjid baru, dan yang memilih itu adalah orang-orang yang membawa undangan bukan jamaah dari masjid itu sendiri. Akhirnya dalam terpilih ketua baru yang berasal bukan dari jamaah mesjid itu bib, dan pemilihan itu katanya memang sudah diatur siapa yang menang. disitu ane juga melihat ada beberapa orang yang hadir menghisap rokok didalam masjid dan ada pengundiaan atau doorprize dari undangan yang dibawa oleh hadirin yang ane mau tanya:
1. Bolehkah ketua Masjid itu berasal dari orang yang bukan jamaan masjid itu sendiri?
2. Hukumnya kita Merokok Dalam Mesjid itu apa?
3. Dan pengundiaan / Doorprize dari para undangan itu bolehkah dilakukan didalam masjid dan apakah termasuk judi?

Terima kasih sebelumnya atas penjelasan dari habib tentang pertanyaan yang ane ajukan ini bib, karena ane melihatnya semalam bib.

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/10 15:39alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kebahagiaan dan kesejukan hati semoga selalu menaungi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
1. pengurus masjid atau ketua masjid boleh dari bukan tetangga masjid, namun pemilihan tentunya adalah oleh masyarakat tetangga masjid, bukan oleh orang luar, kecuali dia adalah pimpinan wilayah, atau penguasa, atau hakim yg memutuskan, 

2. merokok di masjid haram hukumnya menurut pendapat Jumhur (terbanyak).

3. mengundi nama untuk dijadikan ketua di masjid bukan judi, karena judi adalah masing masing mengeluarkan uang untuk diundi, namun yg menang hanya satu atau beberapa orang saja, sedang yg lain dirugikan 

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/19 19:19ssalamualaikum Ya Habibana..
Sebelumnya sholawat dan salam ana haturkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW dan mudah2an kita mendapatkan syafaatnya di yaumil akhir nanti..amiin, dan tak lupa semoga Habib selalu dlm keadaan sehat wal afiat dan berkah umur yang panjang untuk senantiasa memberikan keberkahan ilmunya kepada ummat. dan ana yang dhaif dan faqir mengharapkan keberkahan ilmu dan doa habib..
Subhanallah adalah kalimat yang mewakili perasaan ana karena begitu santun, menyejukkan & menentramkan hati dan terkadang menitikan air mata atas jawaban2 dari Hbib di forum2 web ini..ana seperti melihat salah satu sifat ar-Rahman & ar-Rahim nya Nabi kita Muhammad SAW (seperti yang saya dengar dari para penceramah, Nabi Muhammad SAW selalu santun dan menyejukkan hati dalam berdakwah karena Beliau mempunyai sifat ar-Rahman & ar-Rahim) disetiap perkataan & perbuatan Habib..ingin sekali ana mencium tangan Habib dengan rasa Takdzim ana..
Habib ana mohon pencerahanya bib..
1. bagaimana supaya bisa shalat secara khusyu?
2. bagaimana hukumnya shalat sunnah tahajjud berjama'ah?
3. Habib ana minta teks doa supaya hati menjadi tentram & tenang dalam menjalankan hidup ini bib..
4. juga yang terakhir minta do'a (cepat menghafal) supaya bisa menghafal asmaul husna dan juga al-qur'an, shalawat atau wirid dan mohon di ijazahkan juga kepada ana..
Demikian terimakasih, semoga Habib sekeluarga selalu dalam curahan rahmat Allah SWT.
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/20 17:34alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kebahagiaan dan kesejukan hati semoga selalu menaungi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
1. husyuk adalah suatu kemuliaan yg ada awalnya namun tiada pernah ada akhirnya, dan awal dari khusyuk adalah konsentrasi pada Allah swt atau apa apa yg mengingatkan kita pada Allah, apakah neraka, sorga, kematian, kemuliaan alam, atau apa saja dafri lintasan pemikiran yg mengarah pada Allah semata

lalu tingkatan khusyuk yg lebih tinggi adalah konsentrasi pada makna apa apa yg kita ucapkan dalam bacaan shalat itu, dan tingkatan lebih tinggi lagi adalah tenggelam dalam makna makna itu dengan melupakan seluruh pemikiran yg lainnya,

lalu tingkat selanjutnya adalah sirnanya seluruh nama, seluru

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/20 17:34alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Kebahagiaan dan kesejukan hati semoga selalu menaungi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
1. husyuk adalah suatu kemuliaan yg ada awalnya namun tiada pernah ada akhirnya, dan awal dari khusyuk adalah konsentrasi pada Allah swt atau apa apa yg mengingatkan kita pada Allah, apakah neraka, sorga, kematian, kemuliaan alam, atau apa saja dafri lintasan pemikiran yg mengarah pada Allah semata

lalu tingkatan khusyuk yg lebih tinggi adalah konsentrasi pada makna apa apa yg kita ucapkan dalam bacaan shalat itu, dan tingkatan lebih tinggi lagi adalah tenggelam dalam makna makna itu dengan melupakan seluruh pemikiran yg lainnya,

lalu tingkat selanjutnya adalah sirnanya seluruh nama, seluruh pemikiran, seluruh warna dan bentuk, seluruh keinginan, kesedihan dan kegembiraan dan semua keduniawian, yg ada hanyalah hamba yg sedang berhadapan dengan Pencipta Nya swt, ia merasa tak ada alam semesta, hanya berdua dg Allah semata, dan lalu tingkatan khusyuk makin meningkat dan meningkat..

sebagian ulama berpendapat demikian, namun bukan mustahil orang menemukan khusyuknya ditengah atau di akhir shalat,

salah satu caranya adalah dimulai dengan saat berwudhu, jangan berbicara dg siapapun saat berwudhu, tenanglah saat berwudhu, hadirkan hati anda untuk menyucikan jiwa dan raga dg mutiara dan berlian yg diciptakan Allah untuk bersuci yaitu air,

dan adapula teriwayatkan doa doa dalam berwudhu, bila tidak hafal maka usahakanlah hati terus berdoa dalam wudhu, terus bermunajat, mensucikan nama Allah dan memuji Allah dg berbagai kenikmatan, lalu berdoalah lagi selepas wudhu, lalu masuklah dalam shalat dan usahakan jangan bercanda, jangan berbicara dg siapapun kecuali seperlunya saja, dan bila ada pakailah siwak, asesoris shalat lainnya, minyak wangi bila ada, sajadah, dan hal hal yg bersifat religius lainnya yg menambah kekhsuyuan dan konsentrasi kita, lalu mulailah shalat, dengan menafikan dan melupakan segala pemikiran, runtuhkan semua nama dan pemikiran, tinggalkan semuanya, sisakan Nama Nya yg Maha Tunggal..

ingatlah anda akan terbujur kaku, diusung dan dishalatkan dg berkafan putih semata, dan ditanamkan di kuburan dan ditimbun sendiri, bayangkan tubuh anda diusung oleh teman teman dan keluarga yg menangisi anda untuk diantar kepemakaman, tanah yg basah dan ditinggalkan sendiri… maka bertakbiratul ihram lah.. mulailah shalat, anda akan menemukan kemudahan untuk terus asyik berduaan dg Allah swt, teruslah asyik dalam rukuk dan sujud, ingatlah bahwa nanti pun anda akan berduaan dengan Nya swt saja, tanpa ditemani seluruh kekasih ataupun musuh, jadikanlah Dia swt sebagai kekasih..

nah.. umumnya kemuliaan khusyuk dicapai dg yg demikian ini..

2. Tahajjud berjamaah tidak disunnahkan, namun sebagian ulama tidak melarangnya.

3. anda dapat mengamalkan doa Nabi Khidir as, tex nya anda dapat meng Klik di forum tanya jawab ini ": File Arsip Majelis Rasulullah"

4. Rasul saw mengajari Sayyidina Ali kw doa cepat menghafal, anda dapat melihat tex nya di File Arsip sebagaimana diatas.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/20 18:56Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Alhamdulillah dan terimakasih banyak atas keikhlasan waktu dan kesempatannya Habib yg telah menjelaskan masalah shalat yg khusyu kepada ana. dan mudah2an kita semua termasuk orang2 yang khusyu dalam Shalatnya..Amiiin..
Bib mengenai point kedua sebagian ulama itu sebagian atau jumhur ulama Bib..dan dimasa Rasulullah SAW apakah pernah dilaksanakan Tahajjud berjamaah? lalu yang membolehkan itu apakah shahih?dan apakah habibana menganjurkan juga untuk tahajjud berjamaah..akhirul kalam Alfaqir mohon maaf apabila ada keselahan karena memang alfaqir tedak mengetahui dasar hukumnya.

Jazakallahu Khairon katsir..
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/20 22:12alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Ketenangan dan kesejukan hati semoga selalu menerangi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
Jumhur ulama mengatakan tahajjud tidak sunnah berjamaah, karena tidak dilakukan oleh Rasul saw, dan tidak dilakukan oleh para sahabat radhiyallahu'anhum, namun ada sebagian kecil ulama memperbolehkannya, namun mereka berpendapat tidak mendapat pahala jamaah, namun ada pula pendapat ulama yg mengatakan tetap mendapat pahala, dan adapula yg mengatakan tidak sah.

dimasa Rasul saw pernah dilakukan, lalu Rasul saw membubarkannya dan melarangnya, beliau shalat sendiri lalu dimakmumi sahabat, malam berikutnya lebih banyak yg bermakmum, malam berikutnya lebih banyak lagi, malam berikutnya beliau tidak keluar, hingga subuh para sahabat menanti, lalu beliau saw keluar dan berkata : shalatlah dirumah kalian selain shalat fardhu (Shahih Bukhari).

sejak itu tak ada lagi shalat tahajjud berjamaah karena telah dilarang oleh Rasul saw, namun kemudian dimasa Khalifah Umar ra, beliau mengadakan jamaah tahajjud hanya dibulan ramadhan saja, yg kita kenal dengan shalat tarawih, lalu umar bin Khattab ra berkata : "Inilah sebaik baik Bid'ah" (Shahih Bukhari).

maka seluruh Imam Madzhab tentunya mengakui tarawih, karena walau tak dilakukan oleh Rasul saw namun dilakukan oleh sahabat dan kesemua mereka ikut, itu berarti merupakan kesepakatan, bukan Umar ra sendiri, maka pastilah mereka itu bersepakat mesti ada landasan hukum dari Rasul saw.

namun tahajjud berjamaah selain ramadhan tak dikenal pada seluruh madzhab, namun sebagian kecil ulama mengatakan hal itu boleh saja.

saya sendiri?, duh.., jangan minta fatwa saya saudaraku, karena saya blm berhak untuk itu, namun Guru Mulia kita tak melakukannya, namun tetap kita tak melarangnya.

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/25 21:01Assalamu'alaikum WR.WBR
Habib Munzir Almusawa
Yang saya hormati dan cintai

Langsung saja bib, ana Sarbini mau nanya sama habib,
Bib ana pernah dengar dari saudara2 kita seiman tentang zikir bib,
ada yang bilang kalau kita zikir sebaiknya jangan meminta/memohon kepada Allah, Biar Allah nanti yang akan memberikannya, sedangkan yang lain bilang sebelum zikir kita memohon/meminta sesuatu kepada Allah. dari kedua pendapat itu mana yang paling baik bib.

Demikian pertanyaan ana bib

Wassalam

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/25 21:12Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh,

Semoga Habibina dan Keluarga akan selalu diberikan kesehatan….

Kiranya Habib berkenan meng Ijazahkan semua bacaan Shalawat yang Habib senangi (Allahumma salli ala syayyidina Muhammad wa alihi wasahbihi wassalim), Do'a, Wirid, Dzikir, Maulid Azab yang biasa kami baca setiap malam Jum'at, bacaan Subhanallahi wabihamdi setiap selesai sholat dllnya…..

Habib, do'akan ana selalau diberikan Ilmu yang benar agar bisa memberikan kemasalahatan kepada sesama jama'ah di mesjid, diberikan kesehatan lahir & bathin , diberikan ketetapan Iman , Islam dan Ichsan…..

Jazakumullah khairon katsiron……
Abdul.Wahid.

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/26 03:59alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Ketenangan dan kesejukan hati semoga selalu menerangi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
saya ijazahkan dengan ijazah sempurna seluruh dzikir salafusshalih, semua doa Rijaalussanad dan semua doa dan dzikir dari seluruh para wali dan shalihin, munajat dan dzikir para Ahlusshiddiqiyyatul Kubra, kepada anda, Ijazah sempurna yg saya terima dari Guru Mulia kita AL Hafidh Al Musnid Alhabib Umar bin hafidh yg sanadnya muttashil pada segenap para ulama, muhaddits, para wali dan shalihin. Ijazah ini mencakup seluruh surat dalam Alqur’an, wirid, dzikir dan doa Nabi Muhammad saw dan doa para Nabi dan Doa seluruh Ummat Muhammad saw, dan seluruh Hamba Allah yg shalih. semoga anda selalu dalam kemuliaan Dzikir dan Cahya Munajat mereka. Amiin

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/06/26 04:08alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh,

Ketenangan dan kesejukan hati semoga selalu menerangi hari hari anda 

saudaraku yg kumuliakan,
yg shahih dan benar adalah memperbanyak minta pada Allah swt, sebagaimana banyak firman Nya memerintahkan kita berdoa pada Allah swt, dan puluhan firman Nya swt yg mengajarkan doa doa meminta pada Allah, dan tak satupun ayat atau hadits yg memerintahkan untuk tidak berdoa

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga sukses dg segala cita cita, semoga dalam kebahagiaan selalu, 

Wallahu a'lam

Forum silahturahmi jama'ah Majelis Rasulullah, klik disinihttp://groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah


Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494
 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/07/02 18:40Assalamualaikum Wr.Wb.

Semoga Alloh mencurahkan segala rahmat dan ridhonya kepada Hb. Munzir beserta keluarga dan kepada kaum muslimin dan muslimat.
Habib ane Sarbini mau tanya lagi bib. Ane punya permasalahan tentang pekerjaan ane ini,
Setelah ane tau tentang jenis pekerjaan (SMS Premium) dan rizki yang ane dapatkan dari pekerjaan ini dari habaib melalui forum ini dan sekarang berkat doa dari habib ane sedang dalam tahap penyeleksiaan dari pekerjaan baru di Bank Danamon Simpan Pinjam.
Yang ane mau tanya, di tempat ane bekerja sekarang ane mempunyai bos yang tidak ada toleransi terhadap agama islam bib, khususnya dalam beribadah Sholat Jum'at, Idul Fitri & Idul Adha, 
1. Untuk di sholat jum'at kita tetap melaksanakan kuis pada jam 12:25 dan ane sempat meminta kepada bos ane khususnya untuk hari jum'at aja pada jam 12:25 itu ditiadakan atau waktunya dimajukan setelah selesai sholat jum'at, Tapi bos ane tidak mau menerima usulan ane bib, malah dia bilang kalau emang enggak suka ya keluar aja/mengundurkan diri, tapi ane tidak bisa melakukan pengunduran diri itu bib, karena ane harus menafkahkan anak dan istri bib, akhirnya ane meminta bantuan temen ane seorang ikhwan untuk menggantikan tugas kita2 ini bib dengan kita bayar dia dengan gaji kita sendiri bib. Apakah Tindakan Ane ini benar bib ?
2. Tentang Idul Fitri & Idul Adha pada hari ini kami-kami tetap diharuskan untuk masuk bib, tanpa ada liburnya. Kalau untuk masalah ini apa yang harus ane perbuat bib?
3. Untuk Pekerjaan di Bank itu ane mau tanya bib, tentang rizki yang akan ane terima itu termasuk dalam kategori apa bib menurut pandangan islam ?
4. Bib, ane juga minta di izajahkan Ratibul Hadaad bib ?
5. Mohon doanya bib agar ane dapat segera untuk meninggalkan pekerjaan yang sekarang ane jalani dan ane mendapatkan pekerjaan baru lagi bib?

terimakasih atas jawaban yang diberikan.
assalamualaikum wr.wb
Sarbini

 | | Silahkan login terlebih dahulu untuk bertanya
Re:Shalat Hadiah & Ijazah – 2008/07/03 01:07Alaikumsalam warahmatullah wabarakatuh

Saudaraku yang kumuliakan, berikut kutipan jawaban Habibana yang sudah ada di forum :

Mengenai sholat jum'at?

saudaraku yg kumuliakan,
dalam hal itu, yaitu terjebak dalam dua pilihan yg keduanya adalah dosa, yaitu meninggalkan shalat jumat, atau melakukannya namun harus dengan berdusta.

saran saya, anda mempunyai beberapa cara :
1. anda berusaha menjelaskan pada manager anda untuk memahami hukum islam, paling tidak ia memberi kesempatan 2X sebulan untuk shalat jumat.

2. bila ia tak menerima juga maka anda berhenti dari pekerjaan itu, dan mencari pekerjaan lain yg lebih leluasa dalam beribadah, dan seandainya menganggur sekalipun jauh lebih baik dan anda dapat shalat jumat jauh lebih baik daripada anda bekerja namun terhalang dari shalat jumat, namun hal ini hanya anda lakukan bila anda hidup berkecukupan.

3. bila anda terdesak dg kebutuhan nafkah primer yg membuat anda tak mungkin meninggalkan pekerjaan, maka jangan berhenti bekerja, teruslah bekerja, namun sambil terus mencari pekerjaan lain, yg penghasilannya mungkin lebih besar, dan lebih leluasa, dan teruslah berdoa.

4. jalan yg terakhir adalah saat anda masih terus mencari pekerjaan dan anda masih bekerja di perusahaan itu maka anda mempunyai jalan pintas / pemecahan masalah yg disebut dalam syariah adalah "akhaffu dhararain" yaitu orang yg terjebak dan harus memilih antara dua mudharrat, maka ia memilih mudharrat yg lebih kecil,

sebagaimana anda harus memilih antara Meninggalkan Jumat, atau berdusta untuk jumat, maka dalam hukum Akhaffu dhararain ini tentunya anda memilih Jumat dg berdusta pada majikan, karena ia fasiq sebab melarang orang muslim melakukan shalat jumat, dan Allah swt memerintahkan kita untuk jangan patuh pada makhluk demi maksiat pada Alkhaliq (Allah), maka dustanya anda pada majikan adalah bentuk ketidak taatan anda pada majikan yg fasiq demi taatnya anda pada Allah.

berikut linknya:
http://majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=&func=view&catid=9&id=4792&lang=id#4792

Tentang Idul Fitri & Idul Adha pada hari ini kami-kami tetap diharuskan untuk masuk bib, tanpa ada liburnya. Kalau untuk masalah ini apa yang harus ane perbuat bib?

hal itu tentunya bisa jadi dua hal, yaitu fanatisme iman yg kuat, atau menginginkan keuntungan dengan kedok agama,
namun sepantasnya kita bersangka baik.

bila kita bicara fanatisme iman, maka sebaiknya diarahkan kepada hal yg tak merugikan staf,

dan hal itu merupakan hal yg bertentangan dengan perjanjian kerja, dimana telah jelas dan umum bahwa hari libur apakah islam atau bukan islam tetap libur, dan perubahan hal tersebut boleh boleh saja selama tak merugikan pegawai, terkecuali telah ada perjanjian sebelum pegawai mulai aktif bekerja telah diberitahu aturan demikian.

berikut linknya:
http://majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=&func=view&catid=9&id=3303&lang=id#3303

Untuk Pekerjaan di Bank itu ane mau tanya bib, tentang rizki yang akan ane terima itu termasuk dalam kategori apa bib menurut pandangan islam ? 

Bekerja di Bank adalah jelas jelas berhubungan langsung dengan transaksi Riba, dan hal itu dilarang syariah dg Nash Alqur’an dan hadits, tak satu pendapat para ulama pun yg menghalalkannya,

Namun bila anda terjebak dalam kebutuhan nafkah maka jangan berhenti bekerja dulu, namun jangan pula berhneti dari berusaha mencari pekerjaan lain yg telah jelas jelas halal, walaupun anda masih bekerja di Bank itu, atau pindah ke bagian syariah karena hal itu lebih aman dari pada perbankan umum,

berikut linknya:
http://majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=&func=view&catid=8&id=6161&lang=id#6161

Mengenai Ijazah, Insya Allah Habibana yang akan menjawabnya.

Wassalam,
AdminIII

 

sumber

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments