Cincin – 2008/08/31 23:56

0
54

ahusen Cincin – 2008/08/31 23:56 Asslamu^Alaikum Warohmatullohi
Wabarokatuh

Habib Munzir Yang Mulia,

^Afwan jika hal yang saya tanyakan sudah pernah ada di forum ini,
Saya pernah dengar dalam suatu majelis bahwa memakai cincin itu
termasuk sunnah Rasulullah SAW, Karena Rosulullah SAW memakai
cincin yg terbuat dari bahan perak. Apakah kalau cincin yg terbuat
dari besi atau bahan lainnya yg bukan berasal dari perak, bila
kita pakai termasuk ke dalam sunnah Rasulullah SAW atau tidak?
Atas Jawabannya Saya ucapkan terimakasih banyak, Mohon maaf atas
segala kesalahan saya terhadap Antum Ya habib, terutama kesalahan
yg ada dihati ini atas sangkaan-sangkaan yg mungkin timbul dalam
mengikuti forum ini. Mohon do^a agar kami sekeluarga selamat dari
macam-macam aliran dan penafsiran yg timbul terhadap ajaran Islam
yg terjadi saat ini, agar tetap dibelakang para Habaib yg teguh
terhadap jalan para Salafu Sholeh terdahulu….

Terima Kasih

Wasaalammu ^Alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

munzir Re:Cincin – 2008/09/01 06:28 Alaikumsalam warahmatullah
wabarakatuh,

kebahagiaan dan Kesejukan Rahmat Nya semoga selalu menaungi hari
hari anda dg kesejahteraan,

Saudaraku yg kumuliakan,
cincin selain perak termasuk sunnah, diriwayatkan bahwa Umar ra
memakai cincin dari besi, adapula sahabat lainnya berbuat
demikian, dan hal itu mereka ketahui dari Rasul saw, namun yg
afdhal adalah dari perak karena riwayat haditsnya lebih jelas dan
kuat

Demikian saudaraku yg kumuliakan, semoga dalam kebahagiaan selalu,

Wallahu a^lam

Forum silahturahmi jama^ah Majelis Rasulullah, klik disini http://
groups.yahoo.com/group/majelisrasulullah

Peduli Perjuangan Majelis Rasulullah saw
No rekening Majelis Rasulullah saw:
Bank Syariah Mandiri
Atas nama : MUNZIR ALMUSAWA
No rek : 061-7121-494

↓ =ARSIP-nickname=topick=date→importby:carauntuk.com→for-educational-purpose= ↓

sumber
http://arsip.majelisrasulullah.org/index.php?option=com_simpleboard&Itemid=34&func=view&id=17699

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments